Pas sedang menulis sebuah novel yang sedikit banyak akan mengandung unsur keerotisan dan aku jadi ragu, malah aku menemukan sebuah catatan di web pagi ini. Yang membuatku untuk tak ragu lagi menuliskan bukuku yang satu ini.
Meski banyak kecaman dan cemooh untuk novel yang mengandung sesuatu yang 'erotis', sejatinya sebenarnya novel yang semacam inipun ada manfaatnya. Tentu saja agar tidak salah sasaran, novel ini mestinya diberi tanda 'untuk 18+" dan semacamnya.
Inilah beberapa manfaat novel yang mengandung hal-hal erotis di dalamnya (saya ambil dari sebuah web):
Berikut manfaat lain membaca novel erotis seperti dilansirMind Body Green.
Pelarian
Dengan membaca novel erotis, Hills mengatakan pikiran seseorang akan 'tersedot' ke dalam alur cerita yang biasanya membuat penasaran, bahkan kepada orang yang awalnya tidak hobi membaca. Ini karena, hal-hal erotis menarik perhatian. Setelah masuk ke dalam cerita, tingkat stres pun berkurang.
Menghibur
Topik seksi dan kontroversial terkadang bertentangan dengan pola pikir pembaca. Namun pertentangan tersebut justru jadi hal lucu yang menghibur.
Tertawa
Bahasan tabu yang diangkat dalam novel erotis juga bisa didiskusikan dengan teman, saudara atau pasangan. Saat perbedaan pendapat muncul, ini bisa jadi sebuah lelucon. Sehingga tubuh akan mengeluarkan hormon bahagia.
Percaya diri
Khususnya bagi wanita, membaca novel erotis dapat mengingatkan sisi sensualnya. Dengan begitu, wanita merasa lebih percaya diri dan optimis dalam menghadapi masalah yang dihadapinya.
Menambah rasa cinta
Hal-hal yang bersifat erotis mampu meningkatkan gairah, begitu juga dengan novel. Dengan sedikit sentuhan romantisme, Anda dapat menumbuhkan kembali rasa cinta pada pasangan. (eh)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar