Sesi Kuliah Umum Di Kampus Arsitektur Undip

Sesi Kuliah Umum Di Kampus Arsitektur Undip


Alhamdulillah jumat lalu saya berkesempatan masuk lagi ke kampus jurusan arsitektur fakultas teknik universitas diponegoro alias JAFT. Belasan tahun yang lalu saya duduk di sana sebagai mahasiswa, kemarin saya berdiri di sana untuk mengisi kuliah umum. 

Sesi dibuka oleh dosen pembimbing mata kuliah kewirausahaan yang memperkenalkan saya pada adik-adik mahasiswa yang unyu-unyu :D 



Saya datang dengan tiga misi utama hari itu. Mengenalkan dunia kepenulisan sebagai salah satu jalan pengembangan sayap bagi lulusan arsitektur. Sharing tentang writerpreneurship. Dan proyek nulis bareng anak-anak arsitektur Undip.



Sesi ditutup oleh dosen pembimbing mata kuliah kewirausahaan, berikut penekanan beliau agar teman-teman mahasiswa membuat dan mengirim tulisan mereka yang terbaik.


Seperti biasa kalau pas sharing di suatu tempat, selain mendapat insight baru baik dari event-nya maupun orang-orang yang ada di sana, seringnya selalu ada bahan cerita baru yang menarik untuk  diramu menjadi sebuah buku. Ahay. That's called as double benefit. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Adbox

@diannafi