Tidak terasa setahun telah berlalu dengan cepatnya. Dan tahu-tahu kita sudah kembali ke berbagai perayaan, peringatan, upacara, dan acara yang hadir hanya setahun sekali alias event-event tahunan.
Termasuk pekan haul Sultan Fattah Sayyidin Panatagama ini. Seperti biasa, kegiatan selama seminggu yang waktunya hampir bersamaan dengan hari jadi kota Demak ini diisi dengan acara tahtiman quran bilghoib dan binnadhor. Pesertanya dari berbagai sekolah di Demak, instansi dan tentu saja Takmir Masjid Agung Demak.
Ada perlombaan rebana, qiro, menggambar dan mewarnai, dll. Kemudian perhelatan sunatan massal yang kali ini diikuti lebih dari seratus anak. Adikku yang dokter spesialis dalam, seperti tahun-tahun sebelumnya, juga turut ambil bagian dalam mengkhitani mereka.
Puncak acara haul adalah pengajian umum yang kali ini dihadiri Habib Luthfi Pekalongan dan Kyai Haji Aqil Sirodj. Alhamdulillah semua kegiatan berjalan lancar dan sukses.
Sampai jumpa tahun depan ya!
**
For reservation, review and any other collaboration, please do not hesitate to contact at 085701591957 (sms/wa)
DM twitter @ummihasfa
DM IG @diannafi
inbox FB Ummi Hasfa
Line diannafi57
email kbcahaya@gmail.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar