Mengunjungi Tempat Wisata Sejarah di Bekasi


Mengunjungi Tempat Wisata Sejarah di Bekasi

Jauh sebelum tragedi Bandung Lautan Api, Bekasi lebih dahulu membara melawan penjajahan yang menindas bumi ini. Peristiwa itu diawali dari  jatuhnya pesawat Dakota Inggris pada 23 November 1945 di Rawa Gatel, Cakung. Puluhan tentara Inggris yang ditahan sempat diminta dikembalikan oleh Perdana Menteri Syahrir. Namun karena ditolak, pada 13 Desember 1945, Bekasi berubah seketika menjadi lautan api. Tidak heran kalau Bekasi mendapat julukan sebagai kota Patriot atau Kota Pejuang. Letaknya tidak jauh dari Jakarta, ada banyak tempat wisata di Bekasi yang bisa dijadikan tempat untuk mengenang sejarah perjuangan rakyat Indonesia.
Wisata Sejarah Gedung Juang 45 di Bekasi

sumber:wikipedia.org
Salah satu bangunan peninggalan jaman penjajahan ini menjadi markas bagi pejuang Bekasi pada masa mempertahankan kemerdekaan RI. Awalnya bangunan ini disebut gedung tinggi karena struktur yang berbeda, dan didirikan pada tahun 1910an ini sempat menjadi gedung pemerintahan daerah Belanda. Gedung ini juga sempat ditempati oleh seorang tuan tanah asal china sebagai gedung perkantoran dan tempat tinggalnya. Setelah Indonesia merdeka, gedung tinggi ditempati para pejuang hingga akhirnya disebut sebagai Gedung Juang.
Atap Rata Si Gedong Papak

sumber:@zhulfa_z
Gedong berarti rumah. Papak sendiri adalah istilah masyarakat setempat yang melihat bangunan ini memiliki atap yang tidak menggunakan genteng melainkan dibuat rata. Gedong Papak tidak ketinggalan memiliki peran dalam sejarah kemerdekaan sebagai gedung hibah seorang tuan tanah yang dijadikan markas perjuangan rakyat setempat dalam gerakan revolusi di Bekasi. Dibangun pada tahun 1930an, pemerintah kemudian mengambil alih pengelolaannya saat perang kemerdekaan usai dan menjadikannya tempat publik untuk masyarakat Bekasi.



sumber:djangkarubumi.com
Jika berkunjung ke Monumen Perjuangan Rakyat ini, kamu akan disambut lima buah tugu yang bagian puncaknya dibuat meruncing. Tingginya 17 meter sebagai gambaran dari kelima sila Pancasila. Monumen Perjuangan Rakyat di Bekasi memang dibangun sebagai penghargaan atas perjuangan rakyat setempat dalam mempertahankan kemerdekaan RI. Di bagian belakangnya dilengkapi relief perjuangan rakyat Bekasi dari jaman ke jaman. Didirikan pada tahun 1975, tempat wisata di Bekasi ini masih berada dalam wilayah Hutan Kota yang cocok sebagai tempat untuk menghabiskan waktu sore hari bersama keluarga .
Taman Makam Pahlawan Bulak Kapal

sumber:letakbekasi.blogspot.co.id
Tempat pemakaman ini luasnya mencapai 8.350 meter persegi dan dibangun sekitar tahun 1960-an. Ada beberapa versi namanya, dari Makam Pahlawan Bulak Kapal, Taman Makam Pahlawan Patriot Bekasi, atau biasa disebut saja Taman Makam Pahlawan Bekasi. Ratusan jasad pahlawan yang dimakamkan disini terdiri dari para pejuang yang berjasa mengusir penjajah dari tanah Bekasi. Ada juga pejuang yang yang tidak dikenal maupun yang sudah mendapatkan bintang tanda jasa dari pemerintah. Semuanya layak diingat saat berziarah sambil mengenang jasa mereka yang telah mempertahankan kemerdekaan RI.
Tentunya tempat wisata di Bekasi tidak hanya tempat bersejarah saja, masih ada banyak tempat seperti wisata pantai maupun taman bermain yang tiketnya bisa kamu cari di aplikasi Traveloka. Agar perjalanan kamu semakin menarik, coba gunakan commuter untuk sampai ke Bekasi!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Adbox

@diannafi